Sumber Gambar : leica-microsystems.com |
Untuk mewarnai
amoeba dan cyste dari feces dapat dilakukan dengan zat warna hematoxylin. Cara
pewarnaan ada berbagai macam cara.
I. Cara Hematoxylin DELAFELD.
Larutan-larutan yang diperlukan:
1. Sublimat-alkohol.
Sublimat jenuh : 100 ml.
Alkohol absolut : 50 ml.
2. Jodium-alkohol.
Alkohol absolut :105 ml.
Aquadest : 45 ml.
Bubuhi dengan Jod. sampai warnanya merah.
3. Natrium-hyposulfit 0,2%.
Natrium hyposulfit : 0,2 gram.
Aquadest : 100 ml.
4. Larutan Hematoxylin Delafeld.
Hematoxylin kristal : 1 gram.
Alkohol 96% : 6 ml.
Alum.ammonium-sulfat : 15 gram.
Air suling panas : 100 ml.
Sesudah larut semuanya, saring dan biarkan da@#$%
petri yang besar, terbuka selama 3 hari untuk mematangkan. Saring lagi dan
kepada filtratnya ditambah dengan : glycerin 25 ml, metanol 25 ml. Bila perlu
dapat disaring sekali lagi, dapat dipakai sesudah 10-15 hari.
Pemakaian :15 ml
larutan hematoxylin Delafeld + 135 ml aquadest (jadi diencerkan 10 kali).
Cara pewarnaan :
~
Sedikit feces diapuskan pada objek gelas, keringkan dan fiksasi 3x di atas
api Bunsen.
~
Celupkan ke dalam sublimat-alkohol :
10 menit.
~
Cuci dengan air kran, Jod-alkohol : 10 menit.
~
Cuci dengan air, Natrium-hyposulfit :
5 menit.
~
Cuci dengan air, larutan DELAFELD :
10 menit.
~
Cuci dengan air kran mengalir pelan-pelan :
15 menit.
~
Celupkan ke dalam alkohol 70% :
1 menit.
~
Celupkan ke dalam alkohol 96% :
1 menit.
~
Celupkan ke dalam alkohol absolut :
1 menit.
~
Celupkan ke dalam minyak kayu putih atau xylol : 1 menit.
~
Keringkan dengan kertas saring, tutup dengan deck-glass memakai Canada
Balsem.
~
Diperiksa dengan mikroskop memakai lensa rendam
minyak.
Preparat ini tahan
lama, maka disebut pengecatan abadi.
II. Cara Hematoxylin HEIDENHAIN.
Larutan Hematoxylin terdiri dari :
Hematoxylin : 1 gram.
Alkohol 96% : 10 ml.
Aquadest : 100 ml.
Biarkan 3 hari dalam cawan petri terbuka, saring dan baru dapat dipakai.
Caranya :
~
Buat preparat dari feses, keringkan, kemudian difiksasi 3x di atas nyala
api Bunsen.
~
Celupkan ke dalam sub-alkohol Delafeld :
10 menit.
~
Cuci dengan air kran, Jod-alkohol :
10 menit.
~
Cuci dengan air mengalir pelan : 10 menit.
~
Celupkan dalam larutan hyposulfit : 3 menit.
~
Celupkan dalam amm. sulfat 3% (24 H2O) : 10 menit.
~
Celupkan dalam Hematoxylin HEIDENHAIN :
10 menit.
~
Cuci dengan air kran mengalir pelan-pelan :
15 menit.
~
Celupkan dalam alkohol 96% :
1 menit.
~
Celupkan dalam alkohol absolut :
1 menit.
~
Celupkan dalam minyak kayu putih : 1 menit.
~
Keringkan dengan kertas saring, tutup dengan Canada Balsem, periksa dengan
mikroskop.
III. Cara Hematoxylin SECKY.
~
Buat sediaan dari feces, keringkan dan fiksasi 3x di atas nyala api Bunsen.
~
Rendam dalam alkohol 96% :
10 menit.
~
Rendam dalam air :
10 menit.
~
Rendam dalam Jod-alkohol : 10 menit.
~
Cuci dengan air kran mengalir pelan :
10 menit.
~
Rendam dalam Na-hyposulfit :
10 menit.
~
Cuci dengan air kran :
5 menit.
~
Rendam dalam larutan Hematoxylin HEIDENHAIN sampai warnanya sawo matang.
~
Cuci dengan air kran mengalir pelan :
10 menit.
~
Masukkan dalam alkohol 96% :
3-5 menit.
~
Masukkan dalam alkohol absolut : 1
menit.
~
Celupkan dalam xylol :
1 menit.
~
Preparat dikeringkan dalam suhu kamar, bubuhi Canada Balsem dan tutup
dengan deck-glass, siap untuk dilihat dengan mikroskop.
IV. PEMERIKSAAN PATOLOGI DENGAN PEWARNAAN HEMATOXYLIN-EOSIN.
Larutan-larutan yang diperlukan :
·
HCl-alkohol 1% : 1 ml HCl pekat +
99 ml alkohol 70%.
·
Eosin-alkohol 1% : 1 gram eosin
kristal + 100 ml alkohol 70%.
·
Carbol-xylol : 10 gram phenol
kristal + 30 ml xylol bersih (murni).
·
Cairan BOHMER HEMATOXYLIN.
2 gram hematoxylin kristal ditambah 20 ml alkohol absolut, disimpan sampai
24 jam. Dalam satu labu Erlenmeyer diisi
dengan 200 ml aquadest yang telah dididihkan, dimasukkan 40 gram
Alumunium-ammonium-sulfat. Panaskan sebentar supaya kristalnya mudah larut, sesudah
dingin disaring dengan kertas saring. Biarkan 24 jam. Larutan ammonium sulfat
ini dicampur dengan larutan hematoxylin Bohmer, simpan kira-kira 6 bulan
ditempat terang dan sering-sering di kocok, baru dapat dipergunakan.
Cara pewarnaan :
~
Coupes dimasukkan dalam xylol-lilin :
5-10 menit
~
Keringkan dan masukkan dalam alkohol 96% : 5-10 menit
~
Cuci dalam aquadest 2-3 kali, dengan aquadest yang berganti-ganti.
~
Pulas dengan Hematoxylin Bohmer : 10-15 menit.
~
Cuci lagi dengan aquadest 2-3 kali berganti-ganti.
~
Cuci dengan HCl-alkohol 1% : ½ menit.
~
Cuci lagi dengan aquadest 2-3 kali berganti-ganti.
~
Masukkan dalam alkohol 70% sebentar.
~
Warnai dengan Eosin-alkohol 1% : 1-2 menit.
~
Cuci dengan alkohol sebentar.
~
Celupkan ke dalam larutan carbol-xylol bersih.
~
Keringkan di udara, tutup dengan deck-glass memakai Canada Balsem.
~
Siap untuk diperiksa dengan mikroskop memakai lensa
rendam minyak.
Posting Komentar